Elegan dan Modern! Ini Dia 5 Keuntungan Memilih Kaca Tempered untuk Rumah Anda!

Kaca Tempered - Pro-X

Kaca tempered merupakan salah satu bagian material kaca yang banyak dijumpai di beberapa bangunan dengan kekuatan empat kali lebih kuat dan tahan lama dibandingkan bentuk kaca biasa. Jenis kaca ini dibuat melalui proses pemanasan dengan suhu yang seragam dan langsung melalui proses pendinginan untuk memperkuat struktur kaca. 

Meskipun jenis kaca ini tidak dibutuhkan terlalu banyak di area rumah, tetapi kaca ini berpotensi memberikan finishing touch yang lebih elegan seperti di area pintu dan jendela, kamar mandi, dapur, hingga railing tangga, balkon, kanopi, hingga dinding partisi. Lalu, apa saja keuntungan yang bisa Anda dapatkan jika menggunakan kaca tempered di rumah? 

1. Tingkat Keamanan yang Tinggi

Kaca tempered dikenal memiliki karakteristik yang sangat kuat karena tekanan yang dihasilkan oleh permukaan kaca ini harus melebihi 100 megapascal atau setara dengan 15.000 PSI atau setara dengan berat dari 10 mobil ukuran besar yang ditumpuk langsung. Jika kaca tempered pecah karena suatu hal, kaca ini akan menghasilkan potongan-potongan kecil, bukan potongan tajam sehingga penggunaan jenis kaca ini sangat cocok untuk aplikasi bertekanan tinggi dan tahan ledakan. 

2. Tahan Di Segala Cuaca Ekstrem

Ketahanan dari segala cuaca panas atau dingin dari kaca tempered sudah tidak perlu diragukan lagi. Material jenis kaca ini tidak mudah retak ketika terkena perubahan suhu hingga 250 derajat celcius ini bisa menjadi pilihan yang cocok untuk digunakan di beberapa area seperti kamar mandi dan dapur.

Baca juga: 5 Alasan Perlu Mewujudkan Rumah Kaca Minimalis Impian 

3. Perawatannya Tidak Terlalu Rumit

Kaca tempered tidak mudah tergores dan tahan terhadap korosi, sehingga membuatnya terlihat ideal untuk penggunaan jangka panjang. Selain itu, jenis kaca ini juga mudah untuk dibersihkan dan dirawat, cukup menggunakan pembersih kaca biasa untuk menjaga kebersihannya.

4. Permukaan Kaca yang Bersih Namun Elegan

Permukaan kaca tempered yang transparan dan halus dapat membuat ruangan di area rumah Anda terasa lebih luas dan terang. Jenis kaca ini memiliki berbagai macam desain yang bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan Anda seperti motif buram (frosted glass), warna gradient, lamilux, dll.

5. Mudah Dibentuk Sesuai Desain dan Kebutuhan

Kaca tempered sangat fleksibel tidak hanya dari segi perawatan namun juga kebutuhan desain. Kaca ini bisa dipotong dan dibentuk sesuai dengan kebutuhan yang dapat membantu Anda untuk pengaplikasian interior maupun eksterior.

Instalasi kaca tempered memerlukan sealant yang tepat untuk memastikan kekuatan dan daya tahan kaca. Nah, Anda bisa gunakan PRO-X 111 multipurpose yang sangat cocok digunakan untuk material kaca tempered.

PRO-X 111 punya beragam keunggulan yang dapat memaksimalkan daya rekat di area celah dan sambungan material. Sealant yang bersifat asam ini sangat mudah digunakan, tahan lama, dan dapat digunakan untuk pengaplikasian di area interior maupun eksterior, serta tahan hingga 10 tahun!

Ingin tahu lebih banyak tentang PRO-X 111? Klik tautan ini untuk informasi lengkapnya. Dapatkan PRO-X 111 sekarang melalui distributor resmi atau toko bangunan terdekat dan rasakan keunggulannya!

Baca juga: Inilah 5 Model Partisi Kaca Kamar Mandi yang Paling Banyak Diminati